fk@fk.uns.ac.id +62 271 664178

Temu Ilmiah Nasional 2019 Fakultas Kedokteran UNS


Temilnas atau Temu Ilmiah Nasional suatu ajang kegiatan ilmiah yang diperuntukan bagi seluruh mahasiswa Kedokteran se Indonesia. Kegiatan ini terdiri dari pertemuan pengurus Badan Analisis dan Penelitian Ilmiah Nasional – Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (BAPIN-ISMKI) dan perwakilan lembaga ilmiah fakultas kedokteran se- Indonesia, berbagai lomba karya ilmiah tingkat nasional seperti Literatur Review, Lomba Poster Ilmiah, Lomba Esai Ilmiah, Lomba Poster Publik, Lomba Video Edukasi dan Simposium Nasional. Kegiatan ini berlangsung selama empat hari tiga malam di Surakarta. Mulai dilaksanakan pada Kamis-Minggu, 29 Agustus sampai dengan 1 September 2019.

Kegiatan ini dilakukan dalam melaksanakan  program kerja tahunan Departemen Riset dan Keilmuwan  Kastrat de Geneeskundeoleh (Ormawa mahasiswa) Fakultas Kedokteran UNS yang saat ini sebagai tuan rumah penyelenggaraan TEMILNAS 2019.

Tujuan kegiatan yang mentargetkan peserta 150 Orang ini yaitu secara umumnya meningkatkan intelektualitas dan kreativitas mahasiswa, Meningkatkan minat mahasiswa dalam bidang keilmiahan, Menyediakan wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan bakat dan potensinya khususnya dalan ilmiah dan jurnalistik, Mengkaji dan meng-update pengetahuan wawasan dan sikap kritis mahasiswa serta dokter mengenai perkembangan isu isu kedokteran mengenai dermatovenerology di Indonesia, dan Meningkatkan pengetahuan terbaru mengenai fakta dalam penatalaksanaan dermatovenerology yang tepat kepada seluruh kaalangan medis.

Sehingga tujuan akhir acara TEMILNAS 2019 ini diharapkan oleh Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia yang mentargetkan Indonesia dapat melampaui Malaysia atau menjadi negara dengan jumlah publikasi jurnal ilmiah terbaik di ASEAN dapat tercapai.

Humas Fakultas Kedokteran UNS . Ari Kusbiyanto